BERITAINHIL.com, TEMBILAHAN - Bupati HM.Wardan bersama Wakil Bupati H.Syamsuddin Uti meninjau langsung progres pengerjaan ruas jalan di dalam kota Tembilahan yaitu ruas Jalan Abdul Manaf dan Jalan Kartini, yang sempat tertunda, Kamis (26/9/2019) siang.
Dimana saat sekarang ini 2 ruas jalan yang ada dalam Kota Tembilahan sedang ditimbun. Untuk itu, Bupati HM.Wardan mengharapkan tidak ada lagi penundaan pekerjaan lagi.
“Jangan ada penundaan lagi. Sudah difasilitasi bersama dinas terkait. Saya juga sudah bicara dengan pihak rekanan, pihak pelaksana tentang hal ini,” ungkap Bupati saat meninjau progres pembangunan Jalan Abdul Manaf.
Comments0